Scroll ke Atas
Berita Utama

Disdukcapil Lakukan Program Adminduk Go To School di SMK Satya Praja 2 Petarukan

197
×

Disdukcapil Lakukan Program Adminduk Go To School di SMK Satya Praja 2 Petarukan

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, PEMALANG – Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pemalang melakukan program Administrasi Kependudukan (Adminduk) Go To School kepada siswa-siswi SMK Satya Praja 2 Petarukan, Selasa 31 Januari 2023.
Adminduk Go To Schol merupakan program Disdukcapil untuk melakukan perekaman Kartu Tanda Penduduk Elektronik (KTP-el) pemula pada anak yang berusia 16 tahun yang nantinya pada usia 17 tahun anak tersebut mempunyai KTP-el.
Kepala Disdukcapil, Ni Wayan Asrini melalui Sekretarisnya Hendro Susilo mengatakan, program Adminduk Go To School telah dilakukan per Januari 2023. Tujuan dari program tersebut untuk memperoleh data yang riil dari anak-anak sekolah.
“Ini nanti golnya pada saat data pemilu 2024. Nanti kita sudah bisa menunjukkan data yang riil,” katanya.
Hendro menuturkan, program seperti ini akan menyasar ke sekolah-sekolah lain yang ada di Kabupaten Pemalang. Kata dia, SMK Satya Praja 2 Petarukan merupakan sekolah yang ke sembilan yang didatangi.
“Kita mulai dari 9 januari 2023 lalu. Satu sekolah kita lakukan dua hari, seperti di SMK Satya Praja 2 Petarukan hari ini dan besok,” ujarnya. 
Dalam program ini Hendro berharap anak-anak yang sudah cukup usia (17 tahun), mereka sudah merekam dan memiliki KTP-el sehingga data dapat ditampilkan dengan valid. 
“KTP jadinya nanti satu minggu. Dan bagi yang masih dibawah 16 tahun kita dorong untuk memiliki Kartu Identitas Anak (KIA),” tukasnya.
Sementara Kepala Sekolah SMK Satya Praja 2 Petarukan Purwo Setya Witanto memberikan apresiasi kepada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Pemalang yang telah menunjuk sekolahnya dalam melakukan program Adminduk Go To School.
Menurut Purwo, program ini bermanfaat buat sekolah, karena rata-rata anak-anak sekolah khususnya kelas XII itu memerlukan dokumen, salah satunya yaitu KTP
“Ini sangat membantu sekolah kami dalam hal pencetakan KTP-el. Program Adminduk Go To Schol di SMK Satya Praja 2 Petarukan dari data kelas X, XI, dan kelas XII ada 1200 siswa yang telah mengikuti perekaman KTP-el,” pungkasnya. 
Penulis : Sasongko 

Baca Juga :  Acara Resepsi Hari Jadi Ke 345 Kabupaten Brebes Berlangsung Guyub Dihadiri Para Pemimpin Brebes Masa Lalu