Scroll ke Atas
Berita Utama

Galang Dana Sosial Korban Banjir Bandang Sehari Terkumpul Rp. 10 Juta Lebih

101
×

Galang Dana Sosial Korban Banjir Bandang Sehari Terkumpul Rp. 10 Juta Lebih

Sebarkan artikel ini

EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES – Tiga relawan dalam kegiatan kepedulian terhadap korban bencana alam (Bencal) banjir bandang yang dialami warga di beberapa desa  yang berada di sekitar bantaran sungai Kalikeruh dan Kalierang  Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes mendapat apresiasi yang sangat luar biasa dari Camat setempat lantaran memperoleh donasi sebesar itu.
Camat Bumiayu Eko Purwanto mengapresiasikan kepedulian yang dilakukan tiga relawan ini.
“Kami selaku pejabat Pemerintah menyampaikan ucapan terima kasih atas kepedulian terhadap warganya yang tertimpa bencal bisa terbantu dan  juga meringankan beban penderitaannya,” katanya.

Menurut Eko kegiatan yang dilakukan tiga relawan  dalam penggalangan dana tersebut merupakan langkah positif dan mulia guna menolong sesama dalam kesusahan maupun terkena musibah bencal seperti saat ini.
Selain itu ketiga relawan tersebut dalam waktu satu hari dengan menggelar Galang Dana Donasi Banjir Bumiayu di depan BCA Bumiayu dapat berhasil memperoleh sejumlah  Rp.10.130.000, 4 karung pantas pakai, 3 bungkus teh, mie instan dan pemper, Senin (28/2/2022).

Tampak ketiga relawan tersebut dengan kompak, semangat, santun dan tertib tanpa mengganggu lalulintas  mengajak warga yang melintas dilokasi kegiatan untuk bisa menyisikan rejekinya guna membantu warga yang mengalami tertimpa musibah saat ini.
Salah satu Ketua Relica
(Relawan Lingkungan Hidup Dan Bencana Alam) Elvin Kristian mengatakan pihaknya bersama dua relawan lainnya  (PAC Pemuda Pancasila Bumiayu dan Forum Musik Bumiayu) telah sepakat untuk melakukan kepedulian terhadap kondisi korban bencal banjir bandang yang terjadi dengan kegiatan tersebut.
“Alhamdulillah kegiatan kami ini mwndapat apresiasi dari warga yang peduli melihat kondisi warga yang mengalami musibah akibat banjir pada beberapa hari lalu ” katanya.
Dikatakan Elvin kegiatan kami ini dengan harapan bermanfaat dan dapat meringankan beban penderitaan para korban yang tertimpa bencal tersebut.
Hal yang sama disampaikan Ketua PAC Pemuda Pancasila Bumiayu Bung Makmur dari semua hasil penggalangan dana ini akan langsung diserahkan kepada yang berhak  menerimanya maupun puluhan kepala keluarga yang terdapak bencal banjir Sabtu (26/2) kemarin.
“Terima kasih atas kepedulian warga Bumiayu dan sekitarnya yang sudah memberikan bantuan. 
Semoga tercatat sebagaiamal ibadah,” pungkas Bung Makmur – (imam)

Baca Juga :  Dr. KH. M. Saad Ibrahim, MA: Pengukuhan PCM dan PCA Bumiayu Serasa PDM