Scroll ke Atas
Berita Utama

Cegah Penyebaran Omicron, Polisi Bagikan Masker di Pasar Tradisional

104
×

Cegah Penyebaran Omicron, Polisi Bagikan Masker di Pasar Tradisional

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID,  PEKALONGAN – Jajaran Polres Pekalongan terus membagikan ratusan masker kepada pedagang dan pengunjung Pasar. Pembagian masker tersebut sebagai upaya mencegah penyebaran Covid-19 varian omicron di lingkungan pasar tradisional. 
“Kesadaran masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan, tampaknya sudah mulai kendor. Maka dari itu, kami melakukan kegiatan edukasi di pasar tradisional untuk meningkatkan kewaspadaan dan kesadaran masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan,” kata Kasubsi PIDM Sihumas Ipda Tamerin, S.H.
Dia berharap dengan ditegakkannya protokol kesehatan, penularan Covid-19 di wilayah Kab. Pekalongan dapat ditekan. “Kami tidak akan kendor dalam melakukan antisipasi penyebaran Covid-19. Kami akan terus melakukan edukasi kepada masyarakat mengenai pentingnya penerapan protokol kesehatan agar Pekalongan bisa bebas Covid-19,” ucapnya, Senin (7/3/2022)
“Jadi hari ini kita kembali membagikan masker secara gratis pada masyarkat, untuk mendorong masyarakat memakai masker dalam beraktivitas sehari-hari, karena kita melihat penyebaran Covid-19 yang meningkat lagi,” jelasnya.
“Kegiatan edukasi prokes dilakukan untuk mengingatkan masyarakat agar selalu menggunakan masker jika beraktivitas di luar rumah. Ini sesuai protokol kesehatan dalam mencegah penyebaran Covid-19. Selain membagikan masker, pihaknya juga mengimbau masyarakat untuk mengikuti vaksinasi dan tidak lupa selalu menerapkan protokol kesehatan,” jelasnya. (*)
Editor : Eva A

Baca Juga :  Penasaran Canggihnya Pesawat Dassault Mirage 2000-9, Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono Lihat Langsung di Pangkalan Militer Al-Dafra, UAE