Scroll ke Atas
Berita Utama

Jelang HUT Polantas Ke 67 Kasatlantas Polress Brebes Pimpin Giat Bersih Bersih Lingkungan

98
×

Jelang HUT Polantas Ke 67 Kasatlantas Polress Brebes Pimpin Giat Bersih Bersih Lingkungan

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES – Memperingati Hari Ulang Tahun Lalulintas Bhayangkara Ke-67 Tahun 2022 yang jatuh pada tanggal 22 September besok Satuan Lalulintas Polres Brebes bersama Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Brebes melaksanakan kegiatan bersih bersih lingkungan disekitar Pos lalu Lintas dan sungai sebelah gedung Nasional Brebes, Sabtu (17/9/2022) kemarin.
Tqmpak dalam kegiatan ini Satuan lalulintas mengerahkan puluhan personilnya untuk ikut dalam kegiatan bersih bersih yang dimulai pukul 06:30 WIB.
Kasat Lantas AKP. Edi Sukamto didampingi Kepala Dinas Lingkungan Hidup Laode Vindar Aris Nugroho, menjelaskan kegiatan pada hari ini merupakan kegiatan bhakti sosial bersih bersih lingkungan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahu (HUT) Lalulintas Bhayangkara ke-67 Tahun 2022.
“Kita bersihkan untuk jalan jalan yang menjadi akses area lalulintas masyarakat antara lain sekitar area belakang Stasiun KA sampai palang pintu kemudian depan kantor BPBD juga sungai di sekitar Pos Lalulintas,” ujarnya.
Sukamto juga menyampaikan terimakasih dan apresiasi atas dukungan dari pihak Pemda Brebes melalui Dinas Lingkungan Hidup atas suportnya di kegiatan tersebut.
“Sinergitas antara Polres Brebes khusunya Satuan Lalulintas dengan Dinas Lingkungan Hidup, saya ucapkan terimakasih kepada Dinas (Kadis) Lingkungan Hidup atas suport yang di berikan sehingga kegiatan ini dapat terlaksana dan berjalan dengan lancar,” ucapnya.
Menurut Sukamto harapanya kegiatan seperti ini bisa rutin dilaksanakan dan pihaknya juga akan terus menjalin komukasi dan bersinergi dengan Dinas Lingkungah Hidup.
Sementara Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Brebes Laode Vindar Aris Nugroho, menjelaskan
kegiatan Bhakti sosial bersih bersih kingkungan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Lalulintas Bhayangkara Ke-67 ini sebagai wujud sinergitas antar Satlantas Polres Brebes dengan Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Brebes.
“Kegiatan Ini sebagai bentuk sinergitas dengan Polres Brebes melalui Unit Satlantas,” ungkapnya – (imam)

Baca Juga :  BPBD Brebes Gelar Mitigasi Desa Tangguh Bencana