Scroll ke Atas
Pendidikan

Tim Futsal SMP MBS Bumiayu Raih Juara Umum Kali Kedua Dalam Ajang Gembyar Mutubumi Cup II 2023

130
×

Tim Futsal SMP MBS Bumiayu Raih Juara Umum Kali Kedua Dalam Ajang Gembyar Mutubumi Cup II 2023

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES – Tim futsal Sekolah Menengah Pertama Muhammadiyah Boarding School (SMP MBS) Bumiayu kembali meraih predikat juara umum yang kedua kalinya diajang event Gebyar Mutubumi Cup II yang diselenggarakan oleh Sekolah Menengah Kejuruan Muhammadiyah Satu (SMK Mutu) Bumiayu kabupaten Brebes, Jum’at (27/1/2023) kemarin.
Nur Zaman, S.Pd selaku Ketua Panitia mengatakan kegiatan dalam rangka gebyar tersebut digelar selama dua hari (Kamis dan Jumat) ini mempertandingkan beberapa cabang lomba, di antaranya solo vocal, pidato Bahasa Indonesia, pidato Bahasa Inggris, kaligrafi,tilawatil Qur’an, tahfidz Qur’an, volly, futsal, mobile Legend, lato-lato dan lari yang diikuti oleh siswa SMP dan MTs (Negeri dan Swasta) se Kabupaten Brebes bagian selatan.
Kepala SMK Mutu Bumiayu Faiz Fanani, S.Pd menyampaikan terima kasih dan apresiasinya kepada seluruh tim yang turut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut.
“Semoga prestasi yang telah diukir dapat terus ditingkatkan agar dapat lebih baik dan memberikan kemanfaatan bagi pergerakan dakwah persyarikatan Muhammadiyah, Khususnya di Kabupaten Brebes khususnya di Kecamatan Bumiayu,” harapnya.
Sementara Waka Kesiswaan, Ustadz Bambang Wahyu Supriyanto, MPd merasa sangat bahagia dan bersyukur atas prestasi yang telah ditorehkan oleh para santri SMP MBS Bumiayu. 
Menurutnya, hasil yang telah diraih tersebut tidak terlepas dari sebuah perjuangan yang diiringi oleh doa, kerja keras dan semangat kolaboratif yang ditunjukkan oleh para santri dan Pembina cabang lomba.
“Alhamdulillah berkat kerja keras dan kolaboratif dari semua pihak, terutama wali kelas, guru bidang studi dan Pembina sehingga perjuangan yang sarat dengan kerja keras tersebut akhirnya dapat membuahkan hasil yang sanggat menggembirakan, yaitu ditetapkannya SMP MBS Bumiayu sebagai juara umum Gebyar Mutubumi Cup II yang diikuti oleh siswa SMP dan MTs (Negeri dan Swasta) se-Brebes Selatan untuk yang kedua kalinya secara berturut-turut,” katanya.
Ditempat terpisah Drs H Muhtadi selaku Kepala SMP MBS Bumiayu menyampaikan syukur alhamdulillah, santri SMP MBS Bumiayu berhasil kembali meraih juara umum pada event Gebyar Mutubumi Cup II.
Lanjut Muhtadi pihaknya menyampaikan terima kasih kepada seluruh dewan asatidz dan Pembina yang telah berjuang keras mengawal, membina dan mendampingi para santri peserta lomba hingga dapat kembali mengukir sebuah prestasi yang sangat luar biasa.
“Dalam setiap perlombaan, mereka berharap kemenangan atas masing-masing. Bangga atas prestasi itu Ingatlah, selalu ada yang lebih pintar dari kita sehingga kita juga masih perlu belajar dari kelebihan kemenangan tersebut,” tuturnya.(imam)

Baca Juga :  Giat PPDB 2023 – 2024 SMK Islam Jipang Bantarkawung Tawarkan Solusi Cepat Raih Kerja