Scroll ke Atas
Berita UtamaDaerahPemalang

Diduga Beban Tonase Kendaraan Terlalu Tinggi, Pipa Air Bersih PDAM Tirta Mulia Pemalang Pecah

468
×

Diduga Beban Tonase Kendaraan Terlalu Tinggi, Pipa Air Bersih PDAM Tirta Mulia Pemalang Pecah

Sebarkan artikel ini

Emsatunews.co.id, Pemalang – Pipa PVC 16 Inc saluran air bersih milik Perusahaan Umum Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Mulia Pemalang, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah mengalami pecah diduga akibat beban tonase kendaraan yang melintas terlalu berat. Kejadian ini terjadi pada Kamis, tanggal 28 Desember 2023 malam sekitar jam 22.00 WIB di Jalan Raya Peguyangan – Bantarbolang.

PDAM Tirta Mulia Pemalang langsung merespons kejadian tersebut dengan mengirimkan tim teknik untuk segera memperbaiki pipa yang pecah. Hal ini dilakukan sebagai bentuk pelayanan prioritas kepada masyarakat, agar mereka tetap dapat menikmati air bersih sesuai kebutuhan.

Baca Juga :  Tatang Kirana Tutup Usia, DPRD Kabupaten Pemalang Gelar Rapat Usulan Pembentukan Usulan Ketua

Humas PDAM Tirta Mulia, Galih Baskoro, membenarkan adanya gangguan pada pipa aliran air bersih yang pecah akibat beban tonase kendaraan yang melintas. Ia menjelaskan bahwa tekstur tanah yang labil menyebabkan himpitan tanah ke pipa, yang akhirnya menyebabkannya pecah karena tekanan yang terlalu besar.

Selama proses perbaikan, beberapa wilayah termasuk wilayah kota Pemalang (Sirandu Ke Utara) akan mengalami gangguan sementara dalam pasokan air. Galih menghimbau kepada pengguna jalan agar berhati-hati saat melintas di sekitar area tersebut, karena jalanan menjadi licin dan ada petugas yang sedang melakukan proses perbaikan.

Baca Juga :  Danramil 12/Bantarkawung Beri Apresiasi Durohman, Lansia Rajin Gotong royong

Galih menambahkan bahwa tim teknik PDAM Tirta Mulia Pemalang akan berusaha agar proses perbaikan dapat selesai pada malam ini juga. Hal ini bertujuan agar masyarakat dapat kembali menikmati aliran air bersih dengan normal. PDAM Tirta Mulia Pemalang tetap berkomitmen untuk menyediakan pelayanan yang berkualitas bagi masyarakat dalam hal pasokan air bersih. sehingga masyarakat tidak perlu khawatir akan kelangkaan air bersih. ( Joko Longkeyang )