Scroll ke Atas
Berita Utama

Cegah Kemacetan di Area Pasar Jatirokeh, Polsek Songgom Tertibkan Juru Parkir

68
×

Cegah Kemacetan di Area Pasar Jatirokeh, Polsek Songgom Tertibkan Juru Parkir

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES – Polsek Songgom Polres Brebes  untuk mengantisipasi kemaceten melakukan Patroli Sambang dan pengaturan arus lalulintas di seputaran Pasar Jatirokeh, Jumat (6/5/2022) pagi.
Dalam kegiatan tersebut personil Polsek mengajak kepada para juru parkir sebagai mitra kerja untuk bersama kampanyekan protokol kesehatan  (Prokes) kepada masyarakat, seperti menggunakan masker dan untuk tidak melakukan pungutan liar kepada para pedagang maupun pengunjung pasar Jatirokeh.
Kapolsek Songgom Iptu Sarjono mengatakan memakai masker sangat penting sebagai upaya mencegah terjadinya penularan Covid – 19, terutama ketika berada di pasar dan tempat umum lainnya.
Selain itu, dalam rangka Pemberantasan Aksi Premanisme, pihaknya menghimbau kepada para juru parkir untuk selalu memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat yang memarkirkan kendaraannya, serta menghimbau kepada juru parkir untuk menegur apabila ada pengguna jasa parkir yang meletakan benda berharga ataupun uang dikendaraan untuk tidak meletakan di kendaraannya, selain itu juga dihimbau kepada juru parkir untuk memarkirkan kendaraan yang benar dan rapi agar tidak menggagu arus lalu lintas jalan serta menekankan agar tidak memungut parkir diluar batas yang telah ditentukan.
” Saya berharap  dengan adanya edukasi kepada juru parkir dapat mencegah terjadinya tindak kriminalitas dan pungutan liar, ” harapnya – (imam)

Baca Juga :  Sambut Hari Bhayangkara Ke-77 Tahun 2023, Polres Pekalongan Gelar Vaksinasi Secara Gratis