Scroll ke Atas
Berita Utama

Jelang Upacara Hut Kemerdekaan RI Ke 77 Anggota Babinsa Gembleng Paskibra Desa Taraban Dengan Mental, Disiplin dan Kompak

77
×

Jelang Upacara Hut Kemerdekaan RI Ke 77 Anggota Babinsa Gembleng Paskibra Desa Taraban Dengan Mental, Disiplin dan Kompak

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES – Upacara Peringatan detik detik proklamasi kerdekaan RI ke 77 yang tinggal beberapa hari lagi akan digelar anggota Babinsa koramil 11 Paguyangan kodim 0713 Brebes secara rurin terus melatih tim paskibra Desa Taraban Kecamatan Paguyangan di lapangan Ki Tabri desa setempat, Minggu (14/8/2022) sore.
Babinsa Koramil 11 Paguyangan Sertu Edi A Hataul mengatakan, mengingat desa Taraban yang akan menggelar upacara detik detik proklamasi kemerdekaan RI ke 77 ditingkat desa maka para peserta Paskibraka yang mengikuti latihan adalah siswa dan siswi dari MTs Taraban, sejumlah 19 anak/peserta.
Mereka akan dilatih sampai menjelang pelaksanaan upacara bendera pada tanggal 17 Agustus 2022 besok
“Persiapan – persiapan penunjang pelaksanaan pelatihan Paskibra terus dimatangkan salah satunya pembentukan mental dan fisik mereka sampai saat ini terus digenjot agar dalam pelaksanaannya nanti bisa berjalan sesuai yang direncanakan,” ujarnya.
Lanjut Sertu Edi semua persiapan terus kami matangkan terutama membentuk mental dan fisik siswa – siswi sehingga nanti dalam pelaksanaan pengibaran bendera Merah Putih nanti berjalan sesuai yang direncanakan dan diharapkan. 
“Sebagai seorang petugas Paskibra yang paling sulit itu adalah membentuk sikap, mental kedisiplinan dan kekompakkan dalam satu tim. Sehingga bagi siswa-siswi Paskibra yang terpilih harus benar-benar mempersiapkan diri baik fisik dan mentalnya,” tuturnya.
Sementara ditempat terpisah kepala desa (Kades) Taraban Uma Farida menuturkan pihaknya berharap dari semua persiapan dan pelatihan yang diberikan anggota Babinsa dapat menampilkan yang terbaik saat upacara pengibaran bendera Merah Putih.
“Kami sampaikan apresiasi dan terima kasih kepada anggota Babinsa yang menyempatkan diri untuk melatih tim Paskibra didesanya tanpa lelah,” ucap Farida.
Farida juga berharap kepada para siswa dan siswi peserta Paskibra agar berlatih dengan sungguh-sungguh dan semangat untuk menjadi petugas Pengibar Bendera Merah Putih pada saat Upacara Pengibaran Bendera maupun Upacara Penurunan Bendera pada tanggal 17 Agustus 2022 nanti.
“Kita semua berharap kepada para siswa-siswi Paskibra yang ditugaskan dapat menampilkan yang terbaik saat mengibarkan Bendera Merah Putih pada puncak upacara HUT RI ke-77 Tahun 2022 pada tingkat desa Taraban,” pungkasnya.- (imam)

Baca Juga :  Lanud Sultan Hasanuddin Peringati HUT Ke-76 POM AU