EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES -Kegiatan lounching Penggalangan Bulan Dana Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Brebes tahun 2022 ditargetkan mampu menghimpun dana sebanyak Rp 1.5 Milyard.
Seluruh elemen masyarakat, pemerintah, maupun swasta diwilayah 17 kecamatan se kabupaten Brebes diminta untuk mendukungnya.
Ketua PMI Kabupaten Brebes H Wahidin Soedja mengatakan pihaknya dalam penggalangan dana PMI ini dilakukan dengan Lounching secara bergilir dan menyambangi setiap wilayah kecamatan dengan sistim lelang dan hari ini Rabu 28 September di kecamatan Tonjong yang merupakan putaran ke 15 dan berhasil menambah penggalangan dana dari masyarakat Tonjong sebesar Rp 45.050.000,-.
“Dikecamatan Tonjong ada penambahan dana sebesar Rp 45.050.000 yang merupakan urutan rangking ke 12 dalam perolehan dana PMI se kabupaten Brebes dan untuk sementara jumlah total dana PMI 2022 yang terkumpul baru mencapai sebesar Rp 831.780.000.- ujar Wh panggilan akrabnya usai acara di Aula kecamatan Tonjong Rabu (28/9/2022)
Wh mengungkapkan pihaknya setelah kegiatan penggalangan bulan dana di Tonjong kegiatan serupa ini akan digelar di dua kali lagi diantaranya dikecamatan Kersana dan Kecamatan Ketanggungan dengan harapan target yang ditentukan bisa tercapai, ungkapnya
Hal yang sama disampaikan Wakil Bupati Narjo SH MH yang selalu ikut mendampingi kegiatan jajaran PMI Brebes dalam penggalangan bulan dana PMI 2022 menyampaikan banyak terima kasih kepada masyarakat yang telah berlomba dan ikut mendukung penuh kegiatan penggalangan bulan dana tersebut dengan harapan kedepan agar lebih ditingkat lagi khususnya dalam membantu penanganan kemanusiaan di kabupaten Brebes, ucap Narjo
Menurut Narjo penggalangan dana melalui Bulan Dana PMI juga sebagai wujud kontribusi dari masyarakat yang didukung oleh legalitas dan berpayung hukum
Narjo dalam kesempatan tersebut juga pihaknya menyampaikan pamitan kepada seluruh masyarakat Tonjong manakala ada kesalahan disengaja dan tidak disengaja selama menjabat agar bisa/mohon dimaafkan, mengingat dirinya hanya masih memiliki waktu selama 65 hari lagi menjabat sebagai Wakil Bupati Brebes – (imam)