Scroll ke Atas
Berita Utama

Hari Kelima Pencarian Korban Tenggelam di Pintu Air Desa Bukur Belum Ditemukan

104
×

Hari Kelima Pencarian Korban Tenggelam di Pintu Air Desa Bukur Belum Ditemukan

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, PEKALONGAN – Pencarian korban tenggelam hingga hari kelima belum membuahkan hasil. Sebagaimanan diketahui bahwa pada Sabtu (01/10) korban Suryat (80) warga Sidomulyo Kec. Kesesi yang berdomisili di Desa Bukur Kec. Bojong dinyatakan tenggelam di sekitar pintu air Desa Bukur Kecamatan Bojong Kabupaten Pekalongan. 
Kapolsek Bojong AKP Suhadi, saat dikonfirmasi menyampaikan, tim gabungan telah melakukan pencarian dan hingga hari Rabu (05/10) sudah memasuki hari kelima. “Gabungan tim dari BPBD Kabupaten Pekalongan, BASARNAS, Polairud, Polsek Bojong, Koramil Bojong, PMI, TAGANA, BAGANA, ORARI, SAR Bumi Santri dan Elang Pendowo, Pemdes Bukur dan warga sekitar telah melakukan pencarian terhadap korban, namun hingga kini belum membuahkan hasil,” tuturnya.
Bahwa tim SAR gabungan dalam pencarian korban dengan melakukan penyisiran dengan menggunakan perahu karet dan peralatan lainnya.
“Pencarian korban sempat dihentikan, karena terkendala hujan lebat dan tim menyatakan bahwa korban belum diketemukan,” tambah AKP Suhadi.
Kapolsek mengungkapkan bahwa pencarian korban terakhir pada hari Rabu, selanjutnya akan dilaksanakan pemantauan dan monitor dari kantor BPBD.
“Kami beserta tim sudah menyampaikan kepada pihak keluarga korban bahwa pencarian sudah dihentikan mulai Rabu sore kemarin. Dan selanjutnya akan di monitor dari kantor dan apabila nanti diketemukan Polsek bersama tim siap untuk evakuasi,” ujarnya. (afk)

Baca Juga :  Bakal Ramai Pemalang dengan Digelarnya Festival Ketupat