Scroll ke Atas
Berita UtamaDaerahPemalang

Vicky Prasetyo, Sang Gladiator Resmi Deklarasikan Diri Sebagai Bacalon Wakil Bupati Pemalang, Inilah Janji Politiknya.

1461
×

Vicky Prasetyo, Sang Gladiator Resmi Deklarasikan Diri Sebagai Bacalon Wakil Bupati Pemalang, Inilah Janji Politiknya.

Sebarkan artikel ini

Emsatunews.co.id, Pemalang – Artis kenamaan Vicky Prasetyo, yang dikenal luas dengan nama panggung “Sang Gladiator,” hari ini Minggu, 28 Juli 2024 secara resmi mendeklarasikan diri sebagai calon wakil bupati Kabupaten Pemalang dalam Pilkada yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024.

Deklarasi ini berlangsung di Rumah Makan Watu Sangan, Randudongkal, Kabupaten Pemalang, dengan disaksikan oleh para pendukungnya dan relawan dari 14 Kecamatan di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah.

Dalam sambutannya Vicky Prasetyo, yang lahir di Kota Bekasi pada 18 April 1984 dan bernama asli Hendrianto, mengungkapkan keseriusannya untuk memajukan Kabupaten Pemalang melalui visi dan misinya dengan penuh semangat.

” Dengan slogan ‘NOTO Pemalang,’ bersama Ndoro Nur, saya mengajak seluruh masyarakat untuk bersama-sama membangun Pemalang menjadi lebih baik,” katanya Sang Gladiator.

Baca Juga :  Dinkominfotik Kab. Brebes dan Jajarannya Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri 1443 H / 2022 M

Komitmen Vicky Prasetyo untuk mendengarkan keluhan dan aspirasi masyarakat juga menjadi sorotan utama dalam deklarasi ini. Ia berjanji akan mengadakan diskusi rutin dengan masyarakat setiap hari Jumat, dengan tujuan untuk menyerap segala keluhan dan masukan dari warga. “Insya Allah, saya akan berkeliling dari satu kecamatan ke kecamatan lainnya, hingga ke desa-desa, untuk mendengarkan langsung aspirasi masyarakat setiap Hari Jum’at. Kami bertekad untuk memperbaiki nasib pembangunan dan perkembangan di Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah,” tegasnya.

Vicky juga mengungkapkan niatnya untuk memanfaatkan aset media sosialnya, yang memiliki jutaan pengikut, untuk mempromosikan dan membangun Kabupaten Pemalang. “Dengan dukungan dan pemanfaatan media sosial yang saya miliki, kami akan bekerja keras untuk meningkatkan citra dan pembangunan Pemalang di berbagai sektor,” tambahnya.

Baca Juga :  DPRD Pemalang Setujui Perubahan APBD 2024, Tingkatkan Kesejahteraan Masyarakat.

Terkait dengan dukungan politik, Vicky Prasetyo masih merahasiakan rekomendasi partai yang telah diperoleh. “Masih rahasia, biar partai saja yang mengumumkan. Saya yakin 100% akan mendapatkan rekomendasi tersebut,” paparnya saat ditanya oleh awak media.

Vicky Prasetyo juga menyampaikan dengan APBD Kabupaten Pemalang yang relatif besar dan populasi yang cukup signifikan, dieinya yakin bahwa kini saatnya Pemalang bangkit dan berkembang lebih pesat. “Saatnya Kabupaten Pemalang bangkit, maju, dan berkembang,” ujar Vicky pungkas sambutannya.

Deklarasi ini menandai langkah awal Vicky Prasetyo dalam perjalanan politiknya menuju kursi wakil bupati, berpasangan dengan calon bupati RM. Nur Hidayat. ( Joko Longkeyang )