Scroll ke Atas
Berita Utama

Tutup Suro, Keraton Surakarta Gelar Hajaddalem Pagelaran Wayang Kulit Semalam Suntuk

170
×

Tutup Suro, Keraton Surakarta Gelar Hajaddalem Pagelaran Wayang Kulit Semalam Suntuk

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, SURAKARTA – Rutin digelar sebagai upaya pelestarian Adat dan Budaya Keraton Surakarta Hadiningrat menggelar Hajaddalem pagelaran wayang kulit semalam suntuk, Sabtu (27/8/2022).
Gelaran wayang kulit Hajaddalem Sampeyan Dalem Ingkang Sinuwun Kangjeng Sri Susuhunan (SISKS) Pakubuwono XIII digelar secara terbuka di Halaman Kori Kamandungan Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat.
Nampak dalam pantauan awak media SISKS Pakubuwono XIII hadir secara langsung dengan ditemani Gusti Kangjeng Ratu (GKR) Pakubuwono XIII menyaksikan secara langsung gelaran wayang kulit bersama masyarakat sekitar keraton dan para abdi ndalem keraton kasunanan Surakarta Hadiningrat.
KP. Dr. Andi Budi Sulistijanto dalam keterangan nya menjelaskan bahwa gelaran Hajaddalem pada malam hari ini merupakan kegiatan rutinitas Keraton Surakarta Hadiningrat.
“Hajaddalem pagelaran wayang kulit ini kegiatan rutinitas Keraton Surakarta Hadiningrat untuk melestarikan adat dan budaya Nusantara,” ungkapnya.
Disamping hal tersebut dalam keterangan nya Gus Andi sapaan akrab salah seorang kerabat Keraton Kasunanan Surakarta menambahkan.
“Untuk tahun ini Mengangkat lakon Sesaji Rajasuya dengan dalang Ki Kangjeng Gusti Pangeran Haryo Adipati Benowo Adik Sinuwun Pakubuwono XIII,” imbuh Gus Andi.
Dari adanya kegiatan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi dan jalan untuk melestarikan adat dan budaya diwilayah Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat pada khususnya serta untuk Negara Kesatuan Republik Indonesia pada umumnya.
Disamping hal tersebut dengan adanya event rutin seperti ini bisa menjadi sarana bangkitnya sektor ekonomi kreatif yang dipelopori dari ruang adat dan budaya.(**/red)

Baca Juga :  Kelompok Tani di Kabupaten Pemalang Terima Hibah Alsintan dan RMU