Scroll ke Atas
Berita Utama

FABN I Bali Berjalan Lancar, KGPAA Mangku Alam II Sampaikan Terimakasih Untuk Raja dan Sultan Nusantara

82
×

FABN I Bali Berjalan Lancar, KGPAA Mangku Alam II Sampaikan Terimakasih Untuk Raja dan Sultan Nusantara

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, DENPASAR – Gelaran acara Festival Adat dan Budaya Nusantara I-Bali yang diselenggarakan pada tanggal 17 Agustus 2022 sampai dengan 19 Agustus 2022 berjalan dengan baik dan sukses luar biasa.
Pada kesempatan ini pula Kangjeng Gusti Pangeran Adipati Aryo (KGPAA) Mangku Alam II Sampaikan Terimakasih yang mendalam untuk Para Raja, Sultan dan Pemangku Adat Se-Nusantara atas dukungan serta kehadirannya dan turut serta mensukseskan gelaran acara pesta adat terbesar ini.
“Saya atas nama Praja Mangkualaman dan Masyarakat Adat Nusantara (MATRA) mengucapkan banyak terimakasih sebesar-besarnya untuk para yang mulia, Yang telah mendukung jalannya acara Festival Adat dan Budaya Nusantara I-Bali ini,” ungkapnya.
Selain itu mantan nahkoda MATRA itu juga menyampaikan permohonan maaf jika selama gelaran acara ada banyak salah baik yang disengaja maupun tidak disengaja, serta kekurangan dalam menjamu para Raja dan Sultan Se-nusantara.
“Selaku pribadi dan atas nama Panitia penyelenggara saya juga menyampaikan permohonan maaf yang sebesar besarnya jika selama acara ada kata atau kesalahan baik yang disengaja maupun tidak disengaja, Serta kami juga menyampaikan banyak permohonan maaf jika dalam penjamuan masih banyak kekurangan,” ucap pria asal Yogyakarta tersebut.
KGPAA Mangku Alam II juga menyampaikan banyak terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Bali serta Pemerintah Kabupaten Klungkung dan terkhusus untuk Keluarga besar Puri Agung Klungkung yang telah berpartisipasi dan mendukung jalannya acara.
“Tak lupa saya juga menghaturkan Matursuksema, terimakasih yang tak terhingga untuk Pemprov Bali, Pemkab Klungkung serta tak lupa terkhusus untuk Ayahanda kami Yang Mulia Ida Dalem Smaraputra atas dukungannya dalam pelaksanaan Festival Adat dan Budaya Nusantara I-Bali sehingga dapat berjalan dengan baik,” ucap KGPAA Mangku Alam II.
Apresiasi dan ucapan terimakasih yang mendalam secara khusus juga disampaikan untuk komunitas persatuan pengusaha Japan dan Indonesia yang tergabung dalam organisasi Janesia yang secara utama mendukung suksesnya acara Festival Adat dan Budaya Nusantara I-Bali.
“Kami sampaikan juga secara khusus untuk Janesia (Japan Indonesia) yang telah secara totalitas memberikan support dan memfasilitasi penyelenggaraan Festival Adat dan Budaya Nusantara I-Bali dengan dihadiri Raja dan Sultan serta Pemangku Adat Se-Nusantara,” ungkap KGPAA Mangku Alam II.
Dalam keterangan persnya saat ditemui awak media, Sabtu (20/8/2022) di Hotel Fairfeld Mariot Legian Bali juga menyampaikan selamat dan sukses untuk para pengurus Dewan Pimpinan Pusat MATRA, Srikandi Masyarakat Adat Nusantara (SRITA) dan Putri Keraton Nusantara (PRIKTA) yang baru dilantik.
“Untuk selanjutnya saya pribadi dan mewakili keluarga besar Mangkualaman mengucapkan selamat mengemban amanah untuk para pengurus MATRA, SRITA dan PRIKTA yang baru dilantik, Semoga dapat menjalankan amanah dengan baik dan memberi warna dan perubahan untuk kelestarian adat dan budaya di nusantara ini,” imbuhnya.
Kedepannya acara Festival Adat dan Budaya Nusantara yang diinisiasi oleh DPP MATRA ini akan digelar secara rutin guna untuk melestarikan dan menjaga adat dan budaya Nusantara.
Seperti yang diketahui untuk gelaran festival adat dan budaya Nusantara ke II rencananya akan digelar di Provinsi Jawa Tengah menyambut komitmen yang disampaikan oleh Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo dalam kutipan sambutan Virtual nya di tengah gelaran acara Festival Adat dan Budaya Nusantara I-Bali.
Pada kesempatan kali ini KGPAA Mangku Alam II juga berharap melalui Festival Adat dan Budaya Nusantara eksistensi dan kelestarian adat dan budaya akan semakin dikenal dikalangan generasi muda masa kini sebagai tegaknya jati diri bangsa Indonesia.(raden)

Baca Juga :  Pembunuhan Misterius Gegerkan Warga Perumahan Puri Asri Kecamatan Comal