Scroll ke Atas
Berita Utama

Kasi Dokkes Polres Brebes Ingatkan Petugas Pentingnya Penanganan P3K Dalam Laka Lantas

90
×

Kasi Dokkes Polres Brebes Ingatkan Petugas Pentingnya Penanganan P3K Dalam Laka Lantas

Sebarkan artikel ini
EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES – Kasi Dokkes Polres Brebes Ipda dr. Gaza Muhammad Anjartama memberikan pelatihan penanganan gawat darurat terhadap korban kecelakaan lalu lintas. Pelatihan diberikan kepada seluruh personil Polres Brebes Yang Mengikuti Apel di Halaman polres Brebes, Selasa (21/3/2023).
Kasi Dokkes Ipda dr. Gaza menekankan prinsip awal ketika melakukan pertolongan korban kecelakaan yang paling utama yakni 3 Aman. Aman diri sendiri, amankan korban dan amankan lingkungan.
 “Jadi sebelum melakukan pertolongan kepada korban khususnya kecelakaan pastikan kondisi/keadaan penolong Aman terlebih dahulu kemudian kondisi Korban dan perhatikan situasi sekitarnya untuk mencegah kejadian yang tidak diinginkan,” ujarnya.
dr. Gaza juga menjelaskan ketika memindahkan korban setidaknya dibutuhkan 3 orang untuk menopang tubuh korban guna menghindari cidera yang lebih parah.
Beberapa materi diberikan mulai dari pemeriksaan awal korban, bagaimana cara memindahkan korban hingga pelaksanaan CPR (cardiopulmonary resuscitation) atau juga biasa dikenal dengan istilah RJP (resusitasi jantung paru) kepada personil polres Brebes dalam penanganan Korban Laka lantas ini dalam rangka kesiapan pengamanan Operasi Ketupat Candi mendatang.
Sementara Kabag Ops Kompol Dodiawan menjelaskan dalam pengamanan Lebaran 2023 nanti diharapkan kesiapan personil dan Sarpras sehingga pelaksanaannya berlangsung dengan maksimal. 
“kita telah memetakan beberapa kerawanan baik kamseltibcar lantas maupun gangguan kamtibmas dengan mendirikan pos pengamanan di beberapa Titik wilayah Brebes guna kelancaran Ops Ketupat candi ataupun pengamanan arus mudik lebaran nanti,” terangnya (Imam)

Baca Juga :  Pemkab Akan Perbaiki Jembatan Amblas di Kajongan