Scroll ke Atas
Berita Utama

Gelar Bazar Murah, Mapolsek Comal Diserbu Warga

83
×

Gelar Bazar Murah, Mapolsek Comal Diserbu Warga

Sebarkan artikel ini
Kapolsek Comal AKP Heru Irawan.

EMSATUNEWS.CO.ID, PEMALANG – AKP. Heru Irawan Kapolsek Comal, Polres Pemalang berserta jajarannya termasuk para Bhayangkari mengadakan bazar murah dengan harga sepuluh ribuan untuk membantu masyarakat setempat. Bazar murah ini diadakan di halaman kantor Kepolisian Sektor (Polsek) Comal dan diikuti oleh UMKM yang dinakhodai oleh PAC Ansor Kecamatan Comal, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah yang menjual beberapa macam produk olahannya pada Senin (17/04/2023 ).
AKP.  Heru Irawan mengatakan kegiatan bagi tanzil dan bazar sembako murah serba sepuluh ribuan yang digelar oleh Polsek Comal berupa minyak goreng, beras, dan telur sebanyak 300 paket . 
” Kami berharap dengan bazar sembako sepuluh ribuan membuka empati dari teman – teman jajaran polsek Comal beserta Bhayangkari kepada masyarakat apalagi dalam situasi sa’at ini harga sembako masih mahal, namun dengan bazar yang kami adakan bisa masyarakat untuk menikmati sembako murah bulan Ramadhan ini dan kami juga menggandeng PAC Ansor Kecamatan Comal untuk bisa membuka stand bazar murah bersama kami,” kata Kapolsek Comal.
Warga

Masih kata Kapolsek, beliau juga berharap ke depannya bersama teman – teman semoga bisa melakukan kegiatan bazar lagi dengan jumlah sembako lebih lengkap untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan harga yang terjangkau. Selain itu, ia juga berharap bazar murah ini dapat memberikan dampak positif bagi para pedagang yang ikut serta dalam kegiatan ini.
Hal senada disampaikan oleh Afnan Ashari pengurus PAC Ansor Comal bidang ekonomi, mengatakan bazar tersebut hasil olahan dari para anggotanya.
“Bazar yang kami gelar di Mapolsek Comal berupa produk olahan dari anggota PAC Ansor Comal ada ikan cryspi, trasi dan produk unggulan bandeng presto,” jelas Afnan.
Ansor

“Dan apabila tidak ikut bazar, sehari-hari produk kami dijual di rest area,  juga dijual melalui on line , kami berharap pemerintah Kabupaten Pemalang bisa memberikan bantuan modal usaha kepada kami agar UMKM yang kami kelola tambah maju,” pungkasnya.
Bazar murah yang digelar hanya satu hari ini mendapatkan respon yang baik dari masyarakat setempat. Banyak warga yang berbelanja di bazar murah ini dan bahkan dalam hitungan menit semua produk yang dijual sudah ludes diserbu masyarakat.
” Kami atas nama warga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Kapolsek Comal beserta jajarannya atas adanya kegiatan bazar murah ini, di mana masyarakat dapat membeli berbagai kebutuhan seperti beras,  minyak goreng, telor dengan harga sepuluh ribuan gula, sirup, dan berbagai produk sehari-hari lainnya dengan harga sepuluh ribuan dan tidak lupa kami juga mengucapkan terima kasih juga kepada PAC Ansor Comal yang juga berpartisipasi dalam bazar ini yang menjual sehingga kami merasa terbantu,” ungkap salah seorang warga.
Digelar bazar di Mapolsek Comal diharapkan dapat membantu masyarakat setempat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari dengan harga yang terjangkau dan memberikan dampak positif bagi para pedagang dalam mengembangkan usahanya.(Joko Longkeyang )

Baca Juga :  Sidang Gugatan Funiati Ghozali SHM 542 dan 543 Di Pengadilan Negeri Mempawah 25 Agustus 2022 Ditunda