Scroll ke Atas
Berita UtamaPemalang

Syah, H. Mansur Hidayat Menjadi Bupati Pemalang Periode Sisa Masa Jabatan 2021 – 2023

113
×

Syah, H. Mansur Hidayat Menjadi Bupati Pemalang Periode Sisa Masa Jabatan 2021 – 2023

Sebarkan artikel ini

EMSATUNEWS.CO.ID, PEMALANG – Pj. Gubernur Jawa Tengah, Nana Sudjana, melantik Mansur Hidayat, Bupati Pemalang Plt yang telah menjabat selama setahun lebih, untuk menjabat Bupati Pemalang definitif dengan sisa masa jabatan 2021 – 2026. Upacara pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan tersebut dilaksanakan di gedung Gradhika Bhakti Praja Provinsi Jateng, Semarang, pada Senin (9/10/2023).

Nana Sudjana menyatakan kepercayaannya bahwa Mansur Hidayat mampu melaksanakan tugasnya dengan baik sebagai Bupati Pemalang karena pengalaman yang dimilikinya sebagai mantan Wakil Bupati dan Plt Bupati. Nana juga memberikan beberapa arahan kepada Bupati Pemalang terkait pembenahan di beberapa sektor untuk kepentingan masyarakat yang lebih baik, termasuk mengatasi dampak El Nino yang berakibat kemarau panjang, percepatan penurunan angka Stunting, peningkatan Indeks Pembangunan Manusia (IPM), manajemen kepegawaian, netralitas ASN dalam Pemilu, dan juga potensi bencana kekeringan yang dapat memicu musibah kebakaran seperti yang terjadi di sejumlah daerah termasuk di Pemalang TPA terbakar.

Baca Juga :  Bupati Pemalang Lepas 27 Atlet Pencak Silat ikuti Kejurnas Wira Tanggon Adhisatya

Bupati Pemalang Mansur Hidayat menyatakan siap melaksanakan sejumlah arahan dari Pj Gubernur Jawa Tengah tersebut. Pelantikan dihadiri oleh Forkopimda, para anggota DPRD, perangkat daerah, instansi vertikal, ormas BUMD, dan perwakilan Kades.  ( Joko Longkeyang )