Scroll ke Atas
Megapolitan

Calon Penumpang Masih Padati Terminal Poris Plawad

187
×

Calon Penumpang Masih Padati Terminal Poris Plawad

Sebarkan artikel ini

EMSATUNEWS.CO.ID, KOTA TANGERANG –  Terminal bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) Poris Plawad, Kota Tangerang Provinsi Banten yang berada di Jalan BentengBetawi itu merupakan terminal bus yang terbesar di Kota Tangerang masih ramai dipadati calon penumpang yang akan mudik ke kampung halaman saat liburan panjang Natal dan tahun Baru (NATARU).

Pantauan Emsatunews.co.id hari Sabtu (30/12/2023) dari terminal bus Poris Plawad Kota Tangerang Banten ini terlihat para calon penumpang ada yang duduk lesehan dan ada juga duduk di bangku yang di sediakan oleh pihak terminal, mereka membawa sejumlah barang berupa kardus hingga tas besar.

Baca Juga :  Posko Mudik Terminal Kota Tangerang

Kepala Terminal bus Poris Plawad Kota Tangerang Banten Alwien Athena mengatakan penumpang di terminal ini didominasi mereka yang akan menuju kota besar dengan tujuan wisata misalkan ke Jogjakarta dan sekitarnya di nilai belum menunjukkan peningkatan yang signifikan jika dibandingkan dengan musim lebaran, terminal bus Poris Plawad Kota Tangerang Banten mencatatkan peningkatan jumlah sekitar 20 persen.

Kepala terminal bus Poris Plawad Kota Tangerang Banten menambahkan saat ini ada kenaikan jumlah penumpang.

Baca Juga :  Bakamla RI Bersama Indian Coast Guard Ship (ICGS) Bersihkan Pantai Marunda

“Sudah ada peningkatan tapi belum segnifikan ,ya kalau hari biasa penumpang harian 400-700 orang, pada saat memasuki musim liburan NATARU mencapai 900-1200 orang setiap harinya dan jumlah peningkatan sudah terjadi pada tanggal 23-26 Desember kemarin, trus jumlah peningkatan penumpang akan tetap terjadi sampai dengan pergantian tahun nanti,” katanya.

Pihaknya juga dengan berbagai pihak sudah mengantisipasi untuk mengamankan peningkatan selama musim liburan NATARU, misalkan mendirikan posko bersama, melaksanakan tes urine untuk para sopir, pengobatan gratis serta melakukan operasi rampcheck secara berskala.