Scroll ke Atas
Daerah

PalmCo Regional 1 Sambut Bulan Suci Ramadhan 1445/2024 H dan Peringati Isra’ Mi’raj Bertemakan Bersikap Rendah Hati dan Fokus Bekerja

125
×

PalmCo Regional 1 Sambut Bulan Suci Ramadhan 1445/2024 H dan Peringati Isra’ Mi’raj Bertemakan Bersikap Rendah Hati dan Fokus Bekerja

Sebarkan artikel ini

EMSATUNEWS.CO.ID-MEDAN – Usai sholat Ashar, di masjid Nurul Hikmah dalam lingkungan kantor PalmCo Regional 1 Jalan Sei Batanghari No. 2 Medan dilaksanakan kegiatan peringatan Isra’ dan Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah atau bertepatan pada tanggal 19 Februari 2024 pukul 16.30-18.00 WIB. Sebelum acara dimulai diberikan sejumlah santunan kepada 40 anak-anak yatim yang berada di sekitar unit kantor, diserahkan oleh Gusmar Harahap, Region Head 1 didampingi oleh Yudi Cahyadi, SEVP Operation I, Joni Raja Siregar, SEVP Operation II dan Tengku Rinel, SEVP Business Support. Pembacaan ayat suci Alqur’an dilantunkan oleh Muhammad Nazim Mubarak Lubis dengan saritilawah Elsya Mawaddah.

 

Ahmad Gusmar Harahap, Region Head 1 dalam sambutannya mengatakan, “Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW merupakan sebuah tugas dari Allah SWT, Isra’ yaitu peristiwa perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa di Palestina, dan mi’raj yaitu peristiwa naiknya Nabi Muhammad SAW ke sidratul muntaha untuk menerima perintah sholat wajib lima waktu sehari semalam. Konteks peringatan isra’ mi’raj pada hari ini lebih luas pemaknaannya yaitu sebagai landasan hukum melaksanakan ibadah sholat wajib bagi setiap muslim dan sebagai wujud rasa syukur atas kenikmatan yang telah kita terima selama ini,” katanya.

Baca Juga :  DPRD Pemalang Usulkan Penataan ASN Berdasarkan Kompetensi 

 

Ustad Irfan Yusuf, dalam ceramahnya yang selalu sidampaikan dengan jenaka membawa ceramah bertemakan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW dan menyambut bulan suci Ramadhan 1445 H, kita jadikan sholat dan puasa sebagai sarana mewujudkan sifat tawadhu dan beraklak mulia. Ia memaparkan bagaimana pentingnya memiliki karakter manusia yang penuh dengan kerendahatian, fokus pada pekerjaan dan tidak gemar “mencari muka” pada atasan, seraya Ikhlas dalam bekerja setiap hari mengharapkan keridoan Allah SWT.

Baca Juga :  Bupati Pemalang Lepas Kirab Budaya dan Hadiri Haul Mbah Among Rogojati

 

“Setiap kita sangat dianjurkan untuk fokus dalam bekerja dan jangan selalu mencari muka pada atasan. Ada kalanya seseorang yang kita anggap bawahan ternyata dengan izin Allah dia bisa naik menjadi atasan, begitu juga sebaliknya. Oleh karena itu fokus saja bekerja dengan ikhlas,” katanya. (FDL)