Berita UtamaOtomotifPemalang

Bupati Pemalang Apresiasi Modifikasi Kontes Ratusan Motor Ototrend Nusantara Vol.5 

536
×

Bupati Pemalang Apresiasi Modifikasi Kontes Ratusan Motor Ototrend Nusantara Vol.5 

Sebarkan artikel ini

Emsatunews.com, Pemalang – Ratusan motor modifikasi dari berbagai daerah memadati Gedung RGP Convention Center Bojongbata dalam ajang Kontes Ototrend Nusantara Vol.5 yang digelar pada Jumat–Sabtu, 12–13 September 2025. Ajang tahunan ini menjadi magnet tersendiri bagi pecinta otomotif, khususnya para penggemar motor modifikasi.

Peserta datang dengan beragam jenis motor, mulai dari matic seperti Yamaha Mio, Honda Vario, dan Yamaha Aerox, hingga motor 2-tak legendaris seperti Yamaha F1ZR dan RX-King, serta motor sport bergengsi Kawasaki Ninja. Setiap motor tampil dengan sentuhan modifikasi unik, mulai dari gaya elegan, ekstrem, hingga konsep kontemporer yang memikat mata juri maupun penonton.

Advertisement
Baca Juga :  Bupati Pemalang Ajak Bidan Perkuat Ketahanan Nasional di Tengah Krisis Iklim

Puncak acara berlangsung pada Sabtu (13/9/2025), ketika Bupati Pemalang Anom Widiyantoro secara simbolis menyerahkan piala dan hadiah uang tunai kepada juara 1 kelas peserta pemula. Kehadiran Bupati sekaligus menunjukkan dukungan pemerintah daerah terhadap kreativitas generasi muda di bidang otomotif.

Dalam sambutannya, Anom Widiyantoro menyampaikan apresiasinya kepada seluruh peserta yang telah berpartisipasi. Ia menilai ajang kontes modifikasi seperti Ototrend bukan hanya soal kompetisi, tetapi juga ruang ekspresi seni, kreativitas, sekaligus membuka peluang ekonomi bagi pelaku industri modifikasi.

Acara ini juga dihadiri sejumlah tokoh daerah, antara lain Wakil Ketua DPRD Pemalang Aris Ismail, Ketua TP PKK Noor Faizah Maenofie, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda, dan Olahraga (Disparpora) Pemalang Dian Ika Siswanti, serta perwakilan Satlantas Polres Pemalang Ipda Riswanto. Kehadiran mereka semakin menambah semarak sekaligus menunjukkan kolaborasi lintas sektor dalam mendukung perkembangan industri otomotif di Pemalang.

Baca Juga :  Bupati dan Wabup Pemalang Sambut Hangat DHC 45 Pemalang di Rumah Dinas

Gelaran Ototrend Nusantara Vol.5 tidak hanya menyuguhkan kontes motor modifikasi, tetapi juga menjadi ajang silaturahmi komunitas otomotif, pecinta motor klasik, hingga pelaku usaha sparepart dan aksesoris. Antusiasme masyarakat yang datang menonton membuktikan bahwa modifikasi motor masih memiliki daya tarik kuat dan menjadi bagian dari gaya hidup generasi muda.**( Joko Longkeyang ).