Scroll ke Atas
DaerahPemalang

ETK Kwarda Jateng Tahun 2022 Diserah Terimakan Dari Kwarcab Purbalingga ke Kwarcab Pemalang

65
×

ETK Kwarda Jateng Tahun 2022 Diserah Terimakan Dari Kwarcab Purbalingga ke Kwarcab Pemalang

Sebarkan artikel ini

EMSATUNEWS.CO.ID, PEMALANG – Kwarcab Pemalang menerima estafet Tunas Kelapa dari Kwarcab Purbalingga, dalam upacara serah terima Estafet Tunas Kelapa (ETK) Kwarda Jawa Tengah Tahun 2023 yang diadakan di Desa Gombong, Kecamatan Belik, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah pada Senin (28/08/2023).

Penyerahan itu dilakukan oleh Wakil Bupati Purbalingga, Sudono, kepada Plt. Bupati Pemalang Mansur Hidayat, dihadiri oleh juri ETK, dan dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara serah terima ETK.

Baca Juga :  PTPN IV Regional I Lakukan Penanaman Perdana Program Peremajaan Sawit Rakyat (PSR) Jalur Kemitraan Perkebunan Areal Ex Plasma di Kebun Aek Raso

Mansur Hidayat, selaku Ketua Mabicab Pemalang, membacakan pesan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo selaku Ketua Mabida, yang mengajak anggota pramuka untuk berusaha menempatkan diri sesuai kedudukan masing-masing, memberikan pelayanan prima dan setulus-tulusnya kepada sesama, masyarakat, bangsa, dan ibu pertiwi melalui gerakan pramuka. Tema Hari Pramuka tahun 2023 bertujuan untuk mewujudkan sumber daya manusia yang profesional dan berwawasan kebangsaan.

Baca Juga :  Didukung Oleh BPDP KS dan Direktorat Jenderal Perkebunan, PT RPN Melaksanakan Pelatihan Teknik Pemetaan Lokasi Perkebunan Kelapa Sawit Kepada Pekebun Kelapa Sawit Kabupaten Aceh Barat

Ketua TP PKK Ny. Shanti Rosalia Mansur Hidayat dan Ketua Kwarcab Sukarso beserta jajarannya juga turut hadir dalam kegiatan tersebut. Dalam ETK itu, warga masyarakat sekitar juga turut hadir dengan antusias. ( Sumber: Pemalangkab. / JL )