EMSATUNEWS.CO.ID, TEGAL – Kepala KB MNU Wanagopa Desa Kreman Kecamatan Warureja Kab Tegal Rosidah, S.Pd menyampaikan ucapan terima kasih kepada wali murid yang telah memberikan kepercayaan kepada para bunda Paud (Pendidikan Usia Dini) untuk mendidik anak-anak mereka menjadi lebih pintar.Hal itu dia ungkapan saat wisuda siswa-siswi binaannya, Sabtu (4/6/2022).
Rosida juga meminta permohonan maaf kepada para orang wali murid bila mana ada hal yang kurang elok kepada anak didiknya.
” Mohon maaf apabila selama mendidik anak-anak Paud ada kata-kata yang keras atau mencubit semata-mata sebatas mendidik saja, demi kebaikan anak didik semuanya,” ucapnya.
Lebih lanjut Rosida melaporkan bahwa tahun 2022 pihaknya telah meluluskan siswi-siswi KB MNU sebanyak 20 siswa-siswi.
” Alhamdulillah mereka semua sudah hafal surat-surat pendek,” ujarnya.
Pada kesempatan yang sama, Ketua Komite KB MNU Mustain mengajak kepada bapak ibu yang mempunyai anak usia dini dan belum sekolah diminta agar secepatnya mendaftarkan anak masuk PAUD.
” Segeralah menyekolahkan anaknya agar nanti ketika masuk sekolah dasar mereka sudah pintar dan tidak bingung segera didaftarkan untuk masuk di KB MNU Wanagopa,’ katanya.
Kades Kreman Wahyono merasa salut kepada guru Paud KB MNU Wanagopa yang begitu telaten mendidik anak usia dini sehingga mereka bisa nurut dan patuh sehingga bisa membuat mereka pintar dan terampil, ini adalah modal mereka dalam menghadapi tahun emas di tahun 2045.
Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih atas jasa para bunda paud yang telah berjasa mendidik anak-anak sehingga mereka hafal surat-surat pendek serta bisa menampilkan gerak dan lagu di atas pentas tidak malu-malu.
Secara spontan, Wahyono juga memberi ucapan terima kasih untuk kepala sekolah berupa uang sayur alakadarnya.
Terakhir acara diisiutiara hikmah oleh Al Ustadz Abdul Salam, S.Ag
yang intinya menjelaskan bahwa anak adalah investasi bagi orang tuanya, baik di dunia maupun akhirat kelak.
Anak bagaikan kertas putih, mau diwarnai apa terserah orang tuanya.
” Untuk solusinya Paud adalah salah satu cara membentuk karakter anak,” tukas Ust. Abdul Salam.
Sebagai orang tua dalam mendidik anak harus seimbang antara pendidikan umum dan pendidikan agama sebagai modal mereka dalam mengarungi kehidupan dunia yang fana ini.
” Setelah kita meninggal dunia kelak salah satu amal yg terus mengalir walau kita sudah tiada (meninggal dunia) adalah doa anak-anak yang sholeh dan sholehah.Semoga anak-anak kita menjadi anak-anak yang sholih dan sholihah Aamiin,” harapnya.(Bambang Sugiarto)