Scroll ke Atas
Berita UtamaDaerahPemalang

Bupati Pemalang Resmikan RMC PDAM Tirta Mulia

520
×

Bupati Pemalang Resmikan RMC PDAM Tirta Mulia

Sebarkan artikel ini

Emsatunews.co.id, Pemalang – Perusahaan Umum Daerah Air Minum ( PDAM ) Tirta Mulia Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, telah resmi memiliki Ruang Monitoring Center ( RCM ) yang bertujuan untuk memantau kondisi air, pendapatan, dan kerusakan jaringan. Peresmian RMC tersebut dilakukan oleh Bupati Pemalang H. Mansur Hidayat, S.T. secara langsung pada Jumat, 5 Januari 2024.

Turut hadir dalam peresmian RMC, Sekda Kabupaten Pemalang Heryanto, beberapa pejabat terkait, Ketua Komisi C DPRD Kabupaten Pemalang H. Noor Rosyadi, dan tamu undangan lainnya.

Diwawancarai seusai pemotongan bunga rampai dan peninjauan RMC, kepada media Bupati Pemalang menjelaskan bahwa dirinya sangat mengapresiasi inovasi tersebut. Dirinya mengucapkan terimakasih kepada para Direksi dan seluruh karyawan PDAM Tirta Mulia Pemalang atas inovasi pembuatan ruang monitoring center ini. “Ruang tersebut sangat lengkap karena mampu memantau pendapatan, kerusakan jaringan, dan kondisi air. Ruang monitoring center ini merupakan yang pertama di Provinsi Jawa Tengah yang ada di Kabupaten Pemalang ,” kata Bupati Pemalang singkat.

Baca Juga :  Kapolres Brebes Pimpin Kegiatan Latihan Pra Operasi Lilin Candi 2022

Bupati Pemalang juga berharap dengan adanya ruang monitoring ini Tirta Mulia PDAM Pemalang dapat meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat setempat Kabupaten Pemalang dalam penggunaan air bersih.

Baca Juga :  Panglima TNI Sholat Idul Fitri Bersama Wapres di Istiqlal

Sementara itu Direktur Utama PDAM Tirta Mulia, H. Slamet Effendi, S.E., mengungkapkan bahwa ruang monitoring center ini diciptakan untuk meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, RMC merupakan satu-satunya inovasi yang ada di Jawa Tengah, ” Kedepan PDAM Tirta Mulia akan terus mengembangkan inovasi ini karena saat ini sudah masuk era digital dan penting untuk terus memperbarui teknologi informasi ,” kata Slamet Effendi.

Sebelum peresmian ruang monitoring center, Bupati dan tamu undangan juga menyaksikan pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan 20 pejabat struktural PDAM Tirta Mulia oleh Direktur Utama Slamet Effendi.( Joko Longkeyang )