Scroll ke Atas
Berita UtamaDaerahNasionalPemalang

Pasar Belik Ludes Terbakar, Bupati Pemalang dan Kapolres Pemalang Cek Langsung ke TKP

379
×

Pasar Belik Ludes Terbakar, Bupati Pemalang dan Kapolres Pemalang Cek Langsung ke TKP

Sebarkan artikel ini
OLYMPUS DIGITAL CAMERA

Emsatunews.co.id,Pemalang – Bupati Pemalang Mansur Hidayat dan Kapolres Pemalang AKBP Yovan Fatika turun langsung ke pasar Belik yang terbakar pada Sabtu, 23 Maret 2024. Kebakaran tersebut terjadi pada pukul 19.30 WIB dan menyebabkan kerugian yang cukup besar.

Dalam kunjungannya, Bupati Mansur mengungkapkan bahwa api telah terlokalisir dan berhasil dipadamkan. Namun, masih terdapat bara di bawah sehingga perlu dilakukan pendinginan. Ia berharap bahwa dalam waktu dekat, kebakaran tersebut dapat sepenuhnya padam.

TKP Kebakaran Pada Belik ( photo : istimewa)

“Hari ini kebakaran di pasar Belik pada waktu pukul 19.30 alhamdulillah damkar dan sejumlah bantuan suplai air kita dapat bantuan juga dari Kabupaten lain, total damkar sekitar 8 unit dan 8 unit armada suplai air yang terdiri dari TNI, PDAM dan relawan,” ungkap Bupati Mansur.

Baca Juga :  Bupati Apresiasi Satlinmas Kecamatan Taman Gelar Apel Siaga Pengamanan Pemilu 2024

Dalam peristiwa kebakaran ini, estimasi kerugian mencakup 108 unit toko dan 404 unit los. Bupati Mansur menyatakan bahwa ini hanya merupakan taksiran sementara dan masih dapat berubah. Untuk mengatasi masalah ini, pihak berwenang berencana untuk merelokasi tempat berjualan sementara agar masyarakat tetap bisa berjualan.

Baca Juga :  Bupati Pemalang Hadiri Bimbingan Manasik Haji KUA Kecamatan Ulujami

Para pengunjung pasar Belik yang terdampak kebakaran ini berharap agar proses relokasi dapat dilakukan dengan cepat sehingga mereka dapat melanjutkan usaha mereka. Bupati Mansur dan Kapolres Yovan Fatika telah memastikan bahwa semua langkah yang diperlukan akan diambil untuk mempercepat relokasi dan pemulihan pasar.

Kunjungan Bupati Mansur Hidayat dan Kapolres Yovan Fatika ke pasar Belik ini memberikan dorongan dan harapan baru bagi para pedagang dan masyarakat setempat. Semoga relokasi dapat berjalan lancar dan pasar Belik kembali pulih dengan segera.**( Joko Longkeyang )