Scroll ke Atas
Berita UtamaPekalongan

Rapat Kerja Daerah BAPERA Jawa Tengah 2024 Bahas Strategi Pilkada

159
×

Rapat Kerja Daerah BAPERA Jawa Tengah 2024 Bahas Strategi Pilkada

Sebarkan artikel ini

PEMALANG, EMSATUNEWS.CO.ID – Rapat Kerja Daerah (Rakerda) Barisan Pemuda Nusantara (BAPERA) Provinsi Jawa Tengah digelar dengan sukses di Aula Hotel Dafam, Kota Pekalongan, pada Sabtu (13/7/2024). Acara ini dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Ketua Umum DPP BAPERA Fahd El Fouz A Rafiq, Ketua DPD BAPERA Jawa Tengah Juliyatmono, Ketua DPD BAPERA Kota Pekalongan Mohamad Azmi Basyir, dan Ketua DPD BAPERA Kabupaten Pekalongan Ashraff Abu. Ratusan anggota BAPERA dari berbagai daerah di Jawa Tengah turut hadir untuk meramaikan acara ini.

Bupati Pekalongan, Fadia Arafiq, dan Walikota Pekalongan, Achmad Afzan Arslan Djunaid, juga hadir memberikan dukungan. Acara ini semakin bermakna dengan pemberian santunan kepada anak yatim, menunjukkan kepedulian sosial BAPERA terhadap masyarakat.

Baca Juga :  BLT DD 2023 di Desa Wanatirta Paguyangan Untuk Triwulan Pertama Dibagikan Ke 63 KPM

Dalam sesi wawancara dengan awak media, Fahd El Fouz A Rafiq menjelaskan bahwa Rakerda ini diadakan untuk mempersiapkan Pilkada yang akan datang. “BAPERA akan mendorong kader-kader potensial untuk maju dan memenangkan pertarungan di setiap sesi Pilkada. Saya siap membantu kader-kader yang surveinya cukup tinggi,” ujar Fahd. Ia menegaskan bahwa DPP BAPERA siap turun Gunung untuk memberikan dukungan penuh kepada para kader.

Mengenai Pilkada di Kabupaten Pekalongan, Fahd menyampaikan keyakinannya bahwa Bupati petahana, Fadia Arafiq, tidak akan menghadapi lawan yang berarti. “Sudah tidak ada lawan, siapa lawannya? Terkait rekomendasi PDIP, kita berdoa kepada Allah, insyaallah sampai saat ini sudah 90%,” tambahnya.

Baca Juga :  Tingkatkan Pemahaman Kemuhammadiyahan, PCIM Australia Adakan Baitul Arqam

Saat ditanya tentang potensi lawan yang mungkin muncul, Fahd menegaskan bahwa BAPERA tidak akan menghalangi proses demokrasi. “Kami tidak mengunci demokrasi, siapa saja yang mau maju di Pilkada Kabupaten Pekalongan dipersilakan,” tutupnya.

Dengan semangat kebersamaan dan kesiapan menghadapi Pilkada, Rakerda BAPERA Jawa Tengah 2024 menjadi momentum penting bagi kader-kader BAPERA untuk memantapkan langkah mereka menuju kesuksesan di kancah politik lokal.*