Scroll ke Atas
Berita UtamaDaerahPemalang

Ketika Kemanusiaan Menjadi Pilihan, Kades Tlagasana Beraksi

406
×

Ketika Kemanusiaan Menjadi Pilihan, Kades Tlagasana Beraksi

Sebarkan artikel ini

Emsatunews.co.id, Pemalang – Di sebuah Desa Paling Sudut Timur Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah, terjadi sebuah peristiwa yang menyentuh hati. Pak Darno, seorang warga Desa Tlagasana, mengalami kesulitan yang serius dalam kesehatannya. Namun, di tengah ketiadaan perhatian dari anak-anaknya, Ridwan, sang Kades, menunjukkan tindakan nyata penuh empati.

Selasa 23 April 2024, Bu RT memberitahu Kepala Desa Tlagasana Ridwan tentang kondisi Pak Darno yang sudah enam hari tak bisa buang air. Tanpa ragu, Ridwan segera membawa Pak Darno ke Rumah Sakit Ashari Pemalang untuk mendapatkan perawatan segera.

Baca Juga :  Diskominfo Pemalang Gelar Talkshow Bahas Strategi Pilkada Damai 2024  

Permasalahan mulai timbul ketika mencoba mencari orang untuk menemani Pak Darno di rumah sakit, tidak ada yang bersedia.

“Saya mencari orang untuk menunggu dan menemani Pak Darno namun terhalang oleh kondisi istri yang sedang hamil besar, terpaksa menghubungi anaknya yang sedang kuliah di Semarang,” tutur Ridwan via WhatsApp nya Minggu ( 28/04/2024 ).

Lebih lanjut Ridwan mengatakan anak Pak Darno yang di Kalimantan tidak peduli sama sekali bahkan memblokir nomor saya, sementara yang di Bongas tidak merespons sama sekali, beruntung, anak ketiga Pak Darno bersedia menemani ayahnya selama dua hari, namun tanggung jawab itu tidak mudah, karena anak tersebut juga memiliki tanggungan keluarga kecilnya sendiri. Ini

Baca Juga :  Kemenkumham Meraih Terbaik Kedua dalam Penghargaan Germas Award Tahun 2023

Kejadian ini bukan hanya tentang kesulitan yang dihadapi oleh Pak Darno, tetapi juga tentang nilai kemanusiaan yang dijunjung tinggi oleh Kades Tlagasana. Ini adalah kejadian nyata tentang bagaimana seorang pemimpin desa mengambil langkah nyata untuk membantu warganya yang membutuhkan, sebuah pelajaran tentang empati dan tanggung jawab sosial.( Joko Longkeyang)