EMSATUNEWS.CO.ID, BREBES – Gelar sosialisasi pengawasan Pilkada 2024, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) tingkat Kecamatan atau Panwaslucam Bumiayu, Kabupaten Brebes, antisipasi kecurangan dan kamtibmas demi mensukseskan Pilkada 2024, bertempat di Aula Kecamatan Bumiayu. Jumat, 19 Juli 2024.
Sosialisasi tersebut menekankan pentingnya peran pengawasan dalam memastikan pemilihan yang jurdil, aman dan lancar.
Ketua Panwaslucam Bumiayu, Muhammad Hiban Mikhail, S.Kom., menyampaikan, pengawasan pemilihan adalah kunci menjaga integritas proses demokrasi.
“Kami berharap semua pihak terlibat dan dapat berkontribusi untuk menciptakan pemilihan yang bersih dan berintegritas, ini harus dilakukan dengan cermat dan profesional,” tutur Muhammad Hiban Mikhail.
Dihadiri oleh berbagai elemen masyarakat, perwakilan dari partai politik, organisasi masyarakat, serta tokoh-tokoh setempat.
Materi pengawasan meliputi tugas dan tanggung jawab pengawasan, serta cara melaporkan pelanggaran yang mungkin terjadi selama proses Pilkada.
Kegiatan sosialisasi ini merupakan salah satu upaya Panwaslucam Bumiayu untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan Pilkada dan memastikan bahwa hak-hak pemilih terlindungi.
Panwaslucam berharap masyarakat semakin sadar dan aktif dalam mengawasi proses pemilihan, sehingga tercipta Pilkada yang aman, lancar dan sukses.***