Scroll ke Atas
Berita UtamaNasional

Ahmad Luthfi Hormati Putusan Andika-Hendi Cabut Gugatan Pilgub Jateng

395
×

Ahmad Luthfi Hormati Putusan Andika-Hendi Cabut Gugatan Pilgub Jateng

Sebarkan artikel ini

Emsatunews.co.id, Solo – Calon Gubernur Jawa Tengah nomor urut 02, Ahmad Luthfi, menunjukkan sikap sportifitasnya terhadap rival politiknya, pasangan calon nomor urut 01, Andika Perkasa-Hendrar Prihadi (Hendi), yang telah mencabut gugatan hasil penghitungan suara Pilgub Jawa Tengah di Mahkamah Konstitusi (MK).

Keputusan pencabutan gugatan yang dilakukan pada Senin (13/1) itu mendapat tanggapan positif dari Luthfi. Usai bertemu dengan Presiden ke-7 RI, Joko Widodo, di kediamannya di Sumber, Solo, pada Selasa (14/1), Luthfi menyampaikan bahwa ia menghormati langkah tersebut sambil menunggu keputusan resmi dari MK.

“Ya kita serahkan ke MK dulu, karena MK belum memberikan penetapan. Kalau MK menyatakan sah pencabutannya itu, akan ditindaklanjuti oleh KPU. Kita tunggu saja tanggal mainnya,” jelas Ahmad Luthfi.

Baca Juga :  Puskesmas Paguyangan Dalam HUT Kemerdekaan RI Ke 77 Gelar Kegiatan Semarak Germas Tingkat Kecamatan

Saat ditanya awak media mengenai kemungkinan bertemu dengan Andika, mantan Kapolda Jateng itu mengatakan hingga kini belum ada rencana. Namun, Luthfi menegaskan dirinya terbuka untuk mengakomodasi program-program positif dari Andika-Hendi yang dapat bermanfaat bagi masyarakat Jawa Tengah.

“Tentu kalau ada yang baik, kita ambil. Mungkin ada program pada saat debat yang kita rasa baik untuk masyarakat Jawa Tengah, bisa kita tampung. Kita kelola bersama untuk masyarakat Jawa Tengah. Tidak ada rival, kita ini ngemong,” ujarnya.

Menanggapi persiapan jelang penetapan sebagai gubernur terpilih hingga pelantikan, Ahmad Luthfi mengaku tidak memiliki persiapan khusus selain menjaga kesehatan dan terus mendengarkan aspirasi masyarakat.

“Tidak ada persiapan khusus. Cuma jaga kesehatan sama belanja masalah di masyarakat. Ke tempat yang dulu pernah saya datangi atau belum saya datangi,” tambahnya.

Baca Juga :  Muslimat NU Pekalongan Solid Dukung Luthfi-Yasin di Pilgub Jateng 2024

Terkait wacana retreat bagi kepala daerah seperti yang dilakukan para menteri di Kabinet Merah Putih, Luthfi menyatakan kesiapannya untuk mengikuti arahan pemerintah pusat.

“Saya ngikut saja. Untuk integrasi dengan pemerintah pusat, apa yang dilakukan pusat akan kita aplikasikan di daerah,” katanya.

Dalam pertemuannya dengan Presiden Joko Widodo, Luthfi mengaku mendapatkan pesan penting untuk segera bekerja demi masyarakat Jawa Tengah.

“Beliau berpesan agar segera bekerja untuk masyarakat Jawa Tengah,” ungkapnya sebelum berpamitan kepada awak media dan bergegas masuk ke mobilnya.

Dengan sikap sportif dan komitmen untuk bekerja bersama demi kebaikan Jawa Tengah, Ahmad Luthfi menunjukkan bahwa kolaborasi dan persatuan menjadi prioritas utama untuk memajukan provinsi ini.**( Joko Longkeyang ).