Emsatunews.co.id, Pemalang – Bupati Pemalang, Anom Widiyantoro, bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) menegaskan kembali komitmennya untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di seluruh wilayah Kabupaten Pemalang. Komitmen ini diperkuat melalui rapat koordinasi lintas sektoral yang digelar di Aula BKD Kabupaten Pemalang, Jumat (1/8/2025).

Dalam pertemuan tersebut, Bupati Anom menekankan bahwa menjaga kamtibmas adalah tanggung jawab bersama. “Semua pihak harus berdiri di garis depan untuk menjaga keamanan masyarakat Kabupaten Pemalang. Ini adalah komitmen kami, Forkopimda, dan kita semua yang hadir di sini,” ujar Anom.
Menurut Anom, koordinasi dan komunikasi yang intensif antar pemangku kepentingan sangat penting agar setiap kegiatan atau acara dapat berjalan dengan baik, aman, dan tertib. “Kerja sama, baik dalam hal informasi maupun pertemuan koordinasi, mutlak kita lakukan. Semua upaya prakondisi yang kita jalankan diharapkan bisa terlaksana dengan baik dan didukung oleh semua pihak untuk menjaga keamanan,” jelasnya.
Untuk memastikan hal ini berjalan efektif, Bupati Anom telah meminta Kepala Kesbangpol Kabupaten Pemalang, Bagus, untuk selalu mengoordinasikan seluruh perangkat di tingkat kecamatan, Satpol PP, dan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) lainnya. Tujuannya adalah agar mereka dapat bekerja sama dengan aparat dari Kodim dan Polres Pemalang.
Bupati Anom juga menyebut bahwa kamtibmas merupakan modal dasar bagi pembangunan. Oleh karena itu, evaluasi berkala sangat diperlukan. “Kita harus selalu mengevaluasi bersama. Bagaimanapun juga, kamtibmas adalah fondasi utama dari pembangunan masyarakat,” terangnya. “Ke depannya, kita mungkin akan duduk bersama untuk menyepakati apa yang boleh dan tidak boleh dilakukan terkait berbagai kegiatan,” imbuhnya.
Sebelumnya, Kapolres Pemalang AKBP Rendy Setia Permana menyampaikan bahwa pihaknya telah melakukan deteksi dini terhadap potensi konflik di setiap kecamatan dan desa melalui fungsi intelijen dan Bhabinkamtibmas.
Rapat koordinasi ini digelar dalam rangka penanggulangan konflik di Kabupaten Pemalang. Turut hadir dalam acara tersebut Wakil Bupati Nurkholes, Sekda Heriyanto, serta jajaran Forkopimda dan perangkat daerah terkait.**( Joko Longkeyang).










