Scroll ke Atas
Berita Utama

Bupati Pemalang Berikan Bantuan Untuk Warga Terdampak Rob di Desa Blendung

1293
×

Bupati Pemalang Berikan Bantuan Untuk Warga Terdampak Rob di Desa Blendung

Sebarkan artikel ini
OLYMPUS DIGITAL CAMERA

Emsatunews.co.id, Pemalang – Bupati H. Mansur Hidayat, S.T.,M.Ling bersama OPD terkait, Palang Merah Indonesia (PMI), BPBD, Badan Amil Zakat Nasional (Baznas), dan Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan (Forkompimcam) Ulujami mengunjungi Balai Desa Blendung pada Sabtu, (18 /05/ 2024 ) untuk menyerahkan bantuan berupa sembako, pakaian, dan perlengkapan lainnya kepada warga yang mengalami dampak banjir rob.

Aksi ini merupakan bagian dari upaya pemerintah daerah dan relawan untuk membantu meringankan beban masyarakat yang terkena musibah alam.
H. Mansur Hidayat menyampaikan, “Kami berharap bantuan ini dapat membantu warga yang sedang menghadapi kesulitan akibat banjir rob. Semoga mereka dapat segera pulih dan kembali menjalani kehidupan normal.”

Baca Juga :  Polres Brebes Laksanakan Gelar Pasukan Operasi Ketupat Candi 2023

Selain menyerahkan bantuan, Bupati juga berdialog dengan warga terdampak untuk mendengarkan langsung keluhan dan kebutuhan mereka. Forkompimcam Ulujami dan relawan dari PMI dan Baznas turut membantu dalam pendistribusian bantuan agar tepat sasaran.

Baca Juga :  Anggota Babinsa Kupu Wanasari Bantu Pendampingan Guna Sukseskan Program BIAN di Desa Binaannya

Warga Desa Blendung mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan oleh Bupati dan seluruh relawan. Semoga bantuan ini dapat membantu mereka mengatasi kesulitan dan memulihkan kondisi setelah banjir rob.**( Joko Longkeyang )