Emsatunews.co.id, Pemalang – Dalam upaya memperkuat profil pelajar Pancasila, ratusan siswa-siswi SMP Negeri 2 Taman melakukan kunjungan edukatif ke kantor DPRD Kabupaten Pemalang. Bertempat di Balai Rakyat, 287 siswa dan 14 guru pendamping disambut hangat oleh Wakil Ketua DPRD, Khudori, S.Ag.
Bapak Khudori, S.Ag. menyampaikan sambutan penuh apresiasi kepada para siswa yang hadir. Beliau menjelaskan secara detail tentang fungsi dan struktur Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, serta bagaimana lembaga ini berperan dalam menjalankan roda pemerintahan dan mewakili aspirasi masyarakat.
Naely Ushwaty, S.Kom., M.Si., Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum SMP Negeri 2 Taman, menyampaikan rasa terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan oleh DPRD. Beliau berharap kunjungan ini dapat memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada siswa tentang proses demokrasi di masyarakat. Naely Ushwaty juga menyampaikan harapannya agar seluruh siswa dapat menjadi pemimpin yang bertanggung jawab di masa depan.
Antusiasme siswa-siswi SMP Negeri 2 Taman terlihat jelas selama kunjungan. Wajah-wajah sumringah terpancar saat mereka berkeliling Balai Rakyat. Rasa ingin tahu yang tinggi terlihat dari semangat mereka dalam bertanya jawab dengan Wakil Ketua DPRD. Pertanyaan-pertanyaan cerdas dan kritis dilontarkan siswa, mulai dari tugas dan wewenang DPRD hingga penjelasan mengenai masa reses.
Menanggapi kecerdasan dan kritisnya para siswa, Wakil Ketua DPRD Khudori, S.Ag. berpesan agar ilmu yang didapatkan dari kunjungan ini dapat bermanfaat bagi mereka. Beliau juga menyampaikan harapannya bahwa di antara ratusan siswa yang hadir, mungkin ada yang kelak akan menjadi anggota dewan dan meneruskan estafet kepemimpinan di masa depan.
Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan pengalaman berharga bagi siswa-siswi SMP Negeri 2 Taman. Melalui kegiatan ini, mereka tidak hanya mendapatkan pengetahuan tentang demokrasi dan peran DPRD, tetapi juga terinspirasi untuk menjadi generasi penerus yang cerdas, kritis, dan bertanggung jawab dalam membangun bangsa.**( Joko Longkeyang )