Scroll ke Atas
Berita Utama

PT. Energi Unggul Persada Tanjungpura Sambut Kedatangan Presiden RI Joko Widodo di Pelabuhan Kijing

939
×

PT. Energi Unggul Persada Tanjungpura Sambut Kedatangan Presiden RI Joko Widodo di Pelabuhan Kijing

Sebarkan artikel ini
General Manager PT. ENERGI UNGGUL PERSADA, SALWINDAR SINGH

EMSATUNEWS.CO.ID, MEMPAWAH – INFORMASI Kedatangan Presiden RI, Ir. Joko Widodo (Jokowi) di Pelabuhan Kijing Kecamatan Sungai Kunyit Kabupaten Mempawah Kalimantan Barat bakal di sambut meriah oleh pelbagai elemen masyarakat.
Diperkirakan kedatangan Pak Presiden di Bumi Galaherang sekitar tanggal 22 Agustus 2022 dengan agenda peresmian Pelabuhan Internasional Kijing Kalimantan Barat. Pelbagai persiapan pun sudah terencana dengan matang, baik dari keamanan maupun persiapan teknis lainnya.
PT. Energi Unggul Persada (EUP) Tanjungpura adalah perusahaan yang bergerak dibidang operasional pengolahan minyak kelapa sawit beserta turunannnya (olein/ minyak goreng, PFAD, Fatty acid, stearin, biodiesel) terletak di Desa Sungai Limau Kecamatan Sungai Kunyit yang lokasi perusahaannya tidak jauh dari Pelabuhan Kijing ini, dengan penuh kebahagian menyambut kedatangan Bapak Presiden Joko Widodo. Hal ini dilakukan sebagai bentuk rasa hormat rakyat dengan pemimpinnya.
Factory Manager PT. EUP Erwin Sitinjak dan Humas PT. EUP, Harry Kaswanto Mengucapkan Selamat Datang Pak Presiden Jokowi Di Pelabuhan Internasional Kijing.

“Pihak perusahaan Energi Unggul Persada merasa terharu dan bahagia menyambut kedatangan Bapak Presiden Jokowi di Pelabuhan Internasional Kijing Kalbar. Karena, merupakan suatu bentuk kehormatan bagi kita semua terhadap pemimpin negara, “kata Salwindar Singh selaku General Manager PT. Energi Unggul Persada Tanjungpura ketika dikonfirmasi EMSATUNEWS.CO.ID, Selasa (2/8/22).
Salwindar Singh mengatakan dengan diresmikannya Pelabuhan Internasional Kijing oleh Presiden Jokowi nanti, kita berharap sektor perekonomian kerakyatan di Kalimantan Barat umumnya dan Khususnya Kabupaten Mempawah maju dan berkembang.
“Saya, yang mewakili perusahaan memiiki harapan semoga Pelabuhan Internasional Kijing maju dan jaya. Dengan di resmikanya pelabuhan kijing oleh Presiden Jokowi nanti dapat memberikan manfaat yang luar biasa. bagi masyarakat, ” ucap Salwindar Singh
Seluruh pimpinan dan karyawan Energi Unggul Persada, Salwindar Singh mengucapakan selamat datang Bapak Presiden RI, Jokowi di Pelabuhan Internasional Kijing Bumi Galaherang .
“Perusahaan EUP mengucapkan rasa syukur dengan kedatangan Bapak Presiden Jokowi di Pelabuhan Kijing yang lokasi pelabuhannya tidak jauh dari perusahan kami. Selamat dan sukses selalu Pak Presiden demi majunya sektor perekonomian rakyat Kalimantan Barat, Khususnya Kabupaten Mempawah, “ucap Salwindar Singh sumringah. (*)
Penulis : Welly Harpendi Emsatunews.

Baca Juga :  Amukan Babi Hutan Cedrai Tiga Warga Desa Ciomas Bsntarkawung